Ciptakan Pemimpin Masa Depan, Lestarikan Peradaban Melayu

20 November 2023


Kolaborasi Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Sumut dan Universitas Pembangunan Panca Budi (UNPAB) Medan

Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Sumatera Utara bersama dengan Universitas Pembangunan Panca Budi (UNPAB) selenggarakan kegiatan bertajuk Pekan Ilmiah DMDI Sumut Bersama UNPAB : Webincang Leadership Bootcamp dengan tema, “Menelisik Perilaku Kerja Generasi Milenial”. Kegiatan ini berlangsung pada hari Senin, 20 November 2023 di Gelanggang Mahabento UNPAB.

Kegiatan ini dihadiri oleh Presiden DMDI Yang Dipertua Negeri Malaka, Tun Seri Setia (Dr) H. Mohd Ali bin Mohd Rustam, Ketua Umum DMDI Indonesia, H. Said Aldi Al Idrus, SE, Rektor UNPAB sekaligus Ketua DMDI Sumut, Dr. H Muhammad Isa Indrawan, SE., MM, Director Fritto Chicken selaku Narasumber I, Riza Usty Siregar, Dewan Pembina DMDI selaku Narasumber II, Dr. H. Sakhyan Asmara, MSP, Pamen Ahli Bid. Hukum dan Humaniter Sahli Pangdam I/BB selaku Narasumber III, Takkas Gultom S.Sos., M.Si (Han), Rektor II Bidang Keuangan, Infrastruktur, dan Kerjasama (Hasrul Azwar Hasibuan, S.E., M.M) , Dekan Fakultas Sosial Sains, Dr. E. Rusiadi, SE., M.Si, CIQaR., CIQnR., CIMMR, seluruh Dekan dan Ka. Prodi se-UNPAB, peserta Leadership Bootcamp sebanyak 500 orang, serta seluruh tamu undangan lainnya.

Acara ini merupakan salah satu rangkaian persiapan pelantikan DMDI Sumut. Adapun rangkaian kegiatan yang berkolaborasi dengan Universitas Pembangunan Panca Budi ini yakni Seminar Internasional, Perlombaan Karya Ilmiah, Perlombaan Pengkaderan Kepempimpinan Melayu, serta acara puncak Pelantikan DMDI Sumut periode 2023-2026 yang dilaksanakan dari tanggal 18 – 21 November 2023.

Leadership Bootcamp menjadi panggung interaksi yang dinamis antara tradisi dan inovasi dalam dunia kerja. Melibatkan generasi milenial dalam konteks peradaban Melayu, juga memberikan kesempatan untuk meresapi nilai-nilai tradisional yang diwariskan. Melalui beragam kegiatan dan diskusi, peserta diberdayakan untuk memahami bagaimana nilai-nilai tradisional Melayu. Leadership Bootcamp ini juga mendorong kolaborasi antar generasi, membangun pemahaman yang mendalam, dan menciptakan pemimpin masa depan yang dapat menggabungkan kebijaksanaan tradisional dengan adaptabilitas inovatif.

Pada kesempatan ini, Presiden DMDI Yang Dipertua Negeri Malaka memberikan sambutan sekaligus memukul gong sebagai tanda dimulainya kegiatan Leadership Bootcamp ini.

“Dunia saat ini semakin berkembang dan peran kita sebagai generasi muda agar dapat mengamankan dunia dan bersama-sama saling melindungi antar sesama manusia. Saya yakin kita boleh bawa harapan baru untuk masa depan. Saya berpendapat sistem Pendidikan dunia akan dapat melahirkan generasi yang lebih baik”, ucap Tun Seri Setia Dr. H. M. Ali.

“Indonesia dan Malaysia berasal dari rumpun yang sama, oleh karena itu saya harap rasa kekeluargaan kita akan terus terjaga dan semakin baik kedepannya. Mudah-mudahan, UNPAB menjadi Universitas yang mendunia dan selalu menjaga kelestarian budaya Melayu”, lanjutnya.

Kemudian, Rektor UNPAB yang juga sebagai Ketua DMDI Sumatera Utara menyambut baik kedatangan Presiden DMDI dari Negeri Malaka beserta rombongan ke Universitas Pembangunan Panca Budi.

“DMDI Sumut berharap, kegiatan ini dapat menjadi motivasi bagi para pengurus yang nantinya akan dilantik untuk menjalankan visi dan misi serta kerjasama diantara bangsa-bangsa Melayu dan dunia Islam. Untuk itu, pentingnya memahami dan menghormati keberagaman dalam kerangka peradaban Melayu dan Islam, sebagai landasan untuk membangun dunia yang lebih baik dan harmonis. Dan marilah bersama-sama bersatu meraih kemajuan dalam kerangka peradaban yang kaya dan bersejarah”, ucap Isa Indrawan.


Visi

Menjadi Fakultas yang tekemuka, religius yang mampu menguasai dan mengembangkan konsep pengetahuan berdasarkan pada ilmu hukum, ekonomi pembangunan, manajemen, akuntansi, perpajakan demi kemaslahatan umat 2030.

Misi

  1. Menjalankan nilai-nilai religius dengan budaya tamadun mandiri UNPAB;
  2. Menjadikan FSS sebagai Fakultas yang terkemuka mampu bersaing di bidang akademik dan membangun kerjasama industri secara Nasional maupun Internasional pada 2030.
  3. Melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi sebagai wujud menguasai dan mengembangkan konsep pengetahuan berdasarkan pada ilmu hukum, ekonomi pembangunan, manajemen, akuntansi dan perpajakan demi kemaslahatan ummat

Universitas Pembangunan Panca Budi

Sosial Sains

Jl. Jend. Gatot Subroto Km. 4,5 Medan

111
222

"Kampus Asri, Bersih, Lestari dan Hemat Energi"